PT Sripertiwi Sejati (SPS Group) mengembangkan kota mandiri baru Cikarang International City (CINITY) di Kota Cikarang, Bekasi, Jawa Barat. Township seluas 500 hektar ini merupakan respon dari perkembangan kawasannya yang pesat dan membutuhkan berbagai macam produk properti mulai hunian, komersial, pusat bisnis, pendidikan, kesehatan, hingga lifestyle.
Akhir pekan lalu CINITY meluncurkan Klaster Mizumi (11 hektar) yang dikembangkan dengan konsep hunian Jepang. Konsep Jepang telah menjadi standar global untuk hunian yang nyaman sehingga banyak diterapkan di berbagai belahan dunia. Di Mizumi, salah satu ciri utama bagian fasadnya dengan menerapkan garis vertikal-horizontal yang minim dekorasi dengan warna monokrom.
“CINITY menjadi township pertama dan satu-satunya di Kota Cikarang dengan pengembangan seluas ini. Untuk kenyamanan kawasannya kami menyediakan 70 hektar ruang terbuka hijau, di sepanjang jalan ada pohon setiap 10 meter, taman-taman tematik, dan lainnya untuk menciptakan sebuah kawasan berkonsep when nature meets the future,” ujar Ming Liang, CEO CINITY.
Khusus untuk Klaster Mizumi, dilengkapi juga dengan danau seluas 1 hektar yang dikelilingi jogging track, amphitheater, dan viewing deck. Ada juga clubhouse ekslusif dengan kolam renang, basketball court, children playground, indoor gym, dan lain sebagainya. Kawasannya juga menyediakan fasilitas outdoor seperti modern gazebo, yoga garden, bbq area, outdoor gym, hingga reflexology walkway.
“Klaster Mizumi dibangun dengan bahan bangunan eco-friendly dari Joe Green, sebuah perusahaan internasional material ramah lingkungan dan berkelanjutan yang menghasilkan bahan bangunan unggul dan minim limbah. Kelebihan lain klaster ini telah dilengkapi dengan kitchen appliances asal Jerman Teka dan berlokasi di bagian paling depan CINITY,” imbuhnya.
CINITY berlokasi di jalur provinsi (Jalan Gatot Subrotyo) yang menghubungkan Jakarta-Bekasi-Cikarang. Township ini akan dilengkapi dengan banyak fasilitas seperti thematic semi-outdoor mall, pusat belanja, kuliner, dan hiburan yang dikonsep “around the world just in one day” untuk merasakan experience menyambangi empat negara di satu tempat mulai Turkiye Promenade, Parisian Promenade, Japan’s Promenade, dan Moroccan Promenade.
Associate Director CINITY Dedi Susanto menambahkan, untuk tahap pertama Klaster Mizumi dihadirkan rumah kompak dua lantai tipe 47/60 seharga mulai Rp690 juta. “Saat ini ada promo free biaya-biaya seperti PPN, BPHTB, dan biaya akad sehingga rumah ini bisa dicicil mulai Rp3 jutaan per bulan. Cocok untuk kalangan pekerja yang mencari rumah pertama (first time home buyer),” bebernya.
Sementara itu Founder SPS Group Asmat Amin mengatakan, CINITY menyediakan seluruh sarana maupun fasilitas lengkap untuk menghidupkan area kota mandiri termasuk aksesibilitas yang mudah hingga ketersediaan sarana transportasi publik yang dekat di kawasannya.
“Akses ke sini bisa melalui tol Jakarta-Cikampek dan hanya 10 menit ke exit tol Telaga Asih. Untuk transportasi publik bisa menggunakan kereta komuter (KRL) untuk ke pusat bisnis Jakarta hanya butuh waktu 40-50 menit. Bandingkan dengan rumah di koridor barat Jakarta yang minimal sudah Rp2 miliar atau di selatan Rp1,5 miliar. Di CINITY masih menawarkan rumah affordable dengan potensi kenaikan yang pesat,” tandasnya.