Hunian merupakan kebutuhan pokok sebagaimana sandang-pangan-papan yang harus bisa dipenuhi untuk menciptakan standar hidup yang sehat dan layak. Perkembangan teknologi telah memudahkan banyak hal termasuk pencarian hunian khususnya bagi kalangan pencari rumah pertama atau first time home buyer.
Untuk memenuhi kebutuhan hunian ada peran agen atau broker properti yang bisa digunakan. Dengan menggunakan jasa maupun konsultan agen properti, dari sisi pembeli bisa mendapatkan produk yang tepat sesuai selera maupun kemampuan daya belinya sementara dari sisi penjual bisa mendapatkan harga jual yang terbaik.
Agen properti yang baik juga memiliki pengetahuan bukan hanya produk yang dipasarkannya tapi juga listing produk di berbagai wilayah, produk yang tepat mulai dari lokasi, kondisi, harga, hingga rekanan yang dibutuhkan seperti arsitek saat kita membutuhkan renovasi hingga bank untuk fasilitas pembiayaannya (KPR-KPA).
PT Perdagangan Juara Semesta Properti (Juragen) merupakan perusahaan agen properti yang saat ini memiliki lebih dari 200 agen terpercaya di seluruh area Jabodetabek. Menurut Head of Sales Juragen Ryan Lie, periode kuartal pertama tahun 2024 Juragen berhasil mencatatkan kenaikan penjualan untuk produk rumah tapak hingga 3,5 kali lipat dibandingkan periode kuartal sebelumnya.
“Ini menjadi pencapaian tertinggi kami untuk periode kuartal pertama tahun ini. Kami akan terus mendorong untuk memberikan pengalaman membeli rumah yang lebih menyenangkan kepada masyarakat sekaligus membuka kesempatan yang besar kepada para agen terlebih dengan banyaknya kerja sama kami dengan developer-developer ternama,” ujarnya.
Jabodetabek masih menjadi area favorit yang banyak dicari oleh para pencari produk properti khususnya hunian. Juragen sendiri banyak mendapatkan respon tertinggi untuk area-area seperti Bogor, Tangerang, dan Bekasi. Area ini terbanyak karena Juragen memiliki kerja sama terbanyak proyek di area-area ini.
Bila dirangkum, Juragen mencatatkan para pencari properti dengan persentase di Bogor mencapai 47 persen, Tangerang 18 persen, dan Bekasi 17 persen. Lokasi-lokasi yang paling banyak dicari diantaranya di Dramaga untuk area Bogor, Cisoka untuk Tangerang, dan Tambun di Bekasi.
“Fakta lainnya, para pencari properti paling banyak meminati rumah-rumah dengan harga berkisar Rp500 juta untuk tipe hunian rumah tapak (landed house). Untuk rentang usia para pencari terbanyak di kisaran usia 25 hingga 45 tahun atau dari kalangan usia produktif,” imbuh Ryan.
Terkait capaian kinerja yang baik ini, Juragen juga menghelat penghargaan bertajuk “Sparkling Sales Success” untuk para tenaga pemasarnya. Kategori penghargaan diberikan untuk Manager dengan penghasilan tertinggi yang diraih Siti Irene, Manager dengan transaksi terbanyak oleh Heri Yulianto, Supervisor penghasilan tertinggi oleh Radhitya Hadi Rahman, Supervisor dengan transaksi terbanyak oleh Qori Awaliyah.
Kemudian Agen dengan penghasilan tertinggi oleh Putri Indahsyari, Agen dengan transaksi terbanyak via situs dan aplikasi Pinhome oleh Farida dan Hikmah Liani. Seluruh pemenang berhak atas hadiah berupa uang tunai jutaan rupiah.